Pelatihan Manajemen dan Penanganan Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak

Pelatihan Manajemen dan Penanganan Kasus Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak. Bertempat di Hotel Kyriad Muraya Kota Banda Ace. 21-22/Nov/22

 

kegiatan ini diharapkan Adanya pemahaman peserta tentang pentingnya manajemen kasus dalam sistem perlindungan anak, konsep manajemen kasus dan mempraktikan proses manajemen kasus, penerapan etika praktik dalam manajemen kasus dan penerapan pentingnya membangun sistem rujukan dalam manajemen kasus

“Dengan adanya perhatian dan dukungan semua pihak, kita akan dapat mengurangi angka kekerasan dan cita-cita mewujudkan Banda Aceh yang maju dan bermartabat” Ibu Cut.

Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak/Ibu Narasumber, Mahkamah Syar’iyah Kota Banda Aceh, Pengadilan Negeri Kota Banda Aceh, Kejaksaan Negeri Kota Banda Aceh, Unit PPA Polresta Kota Banda Aceh, Dinas Kesehatan, Dinas Sosial, Kepala UPTD PPA beserta jajaran, Perwakilan gampong, Perwakilan Sekolah dan Lembaga pemberi layanan terhadap perempuan dan anak.