
Banda Aceh- Komitmen Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteran Keluarga (TP PKK) Kota Banda Aceh Nurmiati dalam memajukan kaum perempuan agar aktif dalam organisasi terus digerakkan.
Dahlia, SE sebagai Sekretaris Dinas mewakili Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Banda Aceh menghadiri Pelatihan Manajemen Organisasi Bagi Perempuan dengan mengusung tema Menumbuhkan Loyalitas dan Integritas terhadap Organisasi. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kerukon Banda Aceh, Kamis 19/11/20.
Dahlia dalam kata sambutannya menyampaikan “Secara umum, saya mendukung pelatihan ini agar kita mampu bekerja secara cerdas dalam mengelola organisasi dengan gaya kepemimpinan yang mampu mengantisipasi kondisi perubahan lingkungan yang cepat, serta bisa memotivasi peningkatan kinerja sehari-hari yang berorientasi pada suksesnya penyelenggaraan penyelenggaraan sebuah organisasi”.
“Secara khusus, pelatihan ini menekankan pada bagaimana motivasi kerja bisa bangkit. Motivasi ini bisa bangkit apabila adanya interaksi kerja yang baik dan harmonis, juga terpenuhinya kebutuhan mendapatkan penghargaan / pengakuan serta tidak diperlakukan sewenang-wenang dan kebutuhan aktualisasi diri, yaitu kebutuhan untuk mengembangkan potensi diri” Pungkasnya.
Turut hadir Wakil Ketua TP PKK Kota Banda Aceh Fauziah, Ketua WDC Kota Banda Aceh Diah Fitri Handayani, Ketua Balee Inong Kota Banda Aceh Khairani Arifin, Perwakilan Tuhapeut Perempuan Gampong dan perwakilan organisasi perempuan lainnya.