Pembinaan Gugus Tugas

Banda Aceh – Risda Zuraida, SE selaku Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Anak Pada Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Banda Aceh Melaksanakan Kegiatan Pembinaan Gugus Tugas Gerakan Perlindungan Anak Terpadu Berbasis Masyarakat (PATBM) Kota Banda Aceh Tahun 2020. Kegiatan ini dilaksanakan di Aula Gedung C Lt. 2 Kota Banda Aceh, (09-10/03/2020).

Tujuan Pelaksanaan Kegiatan ini
1. Mencegah kekerasan terhadap anak
Segala tindakan yang dilakukan untuk mencegah kekerasan terhadap anak
Mengubah norma sosial dan praktik budaya yang menerima, membenarkan atau mengabaikan kekerasan, Membangun sistem pada tingkat komunitas dan keluarga untuk pengasuhan yang mendukung relasi yang aman untuk mencegah kekerasan (peer to peer approach), Meningkatkan keterampilan hidup dan ketahanan diri anak dalam mencegah kekerasan.

2. Menanggapi kekerasan
Melakukan langkah-langkah untuk mengidentifikasi, menerima laporan, menolong, dan melindungi anak-anak yang menjadi                korban kekerasan termasuk akses terhadap keadilan bagi korban dan pelaku, Melakukan jejaring (termasuk advokasi) dengan layanan pendukung yang terjangkau dan berkualitas untuk korban, pelaku, dan anak dalam risiko.

Kegiatan ini dihadiri oleh 100 orang peserta dari Aparatur Gampong, Yakni : Gp. Ateuk Pahlawan, Gp.Kp Baru, Gp. Neusu Aceh, Gp.Neusu Jaya, Gp. Lamteh, Gp. Ilie, Gp. Lambhuk, Gp. Lampulo, Gp. Lambaro Skep, Gp. Lamdingin, Gp. Beurawe, Gp. Kuta Alam, Gp. Peunayong, Gp. Laksana, Gp. Bandar Baru, Gp. Kuta Baru dan Gp. Gampong Mulia.